TASLABNEWS, TANJUNGBALAI –Warganet dihebohkan dengan aksi lucu-lucuan ala Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Tanjung Balai. Video berdurasi 01,15 menit itu, berseliweran di jagad media sosial dan WAG (whatsapp grup).
Adegannya mirip tayangan bertajuk Segreget apa sih kamu. Di awal video, seorang pria berseragam coklat, mengenakan topi dan kaca mata hitam, berujar, ”Kamu itu nggak salah, yang salah emak-emak, masa pasang sein ke kiri, tapi belok kanan.”
Usai berucap, pria tadi tarik diri sambil diselingi musik yang menyerempet bernada konyol. Teman-teman pria tadi pun bersorak dan tertawa. Lalu giliran pria bertumbuh gempal, muncul.
Hampir sama dengan pelantun kalimat-kalimat lucu yang pertama, pria kedua ini pun mengeluarkan kalimat lucu andalannya. ”Kamu nggak salah, yang salah itu superman, masa celana dalam dipakai di luar.”
Adegan seperti itu terus berulang dilakonkan beberapa pria. Malah yang berseragam loreng hijau pun ada. Tingkah mereka sungguh menggelikan.
Video sepertinya diambil di sebuah perkebunan kelapa sawit di Kota Tanjung Balai. Selidik punya selidik, pelawak dadakan dalam video itu ternyata para pejabat di Kota Tanjung Balai.
Ada Kapolres, Kajari, Ketua PN dan Dandim. ”Itulah bentuk kekompakan Forkopimda Kota Tanjung Balai,” ucap Kapolres Tanjung Balai AKBP Putu Yudha Prawira. Dia mengatakan, masih banyak adegan lucu lainnya yang mereka rekam untuk dijadikan kenang-kenangan. (iku/mom)