TASLABNEWS, BATUBARA – Kecelakaan lalulintas (lakalantas) kembali terjadi di Jalan Lintas (Jalinsum) Batubara KM 118-119 Kecamatan Limapuluh, Senin (27/1/2020) sekira pukul 09.20 Wib. Seorang pedagang tahu keliling tewas seketika setelah sepedamotornya bertabrakan dengan truk Mitsubishi Fuso.
Informasi yang berhasil diperoleh, awalnya korban mengenderai sepedamotor Honda Beat NoPol BK 3844 OAB, melaju dari arah Kisaran menuju arah Medan. Sementara truk Mitsubishi Fuso dengan NoPol BK 9716 BH terlihat melaju kencang dari arah berlawanan.
Menurut seorang saksi mata, warga Indrapura itu, saat di lokasi kejadian, pengemudi truk tronton yang belum diketahui identitasnya mendahului kendaraan yang jalan di depannya. Dan langsung menabrak pedang tahu tersebut hingga terpental ke sisi kiri luar badan jalan.
Warga yang mendengar benturan keras segera berdatangan ke lokasi dan coba memberikan pertolongan kepada korban. Namun sayang, pria itu ternyata sudah meninggal dunia.
Supir truj tersebut sempat hendak tancap gas, namun dihalangi oleh satu mobil Avanza. Kemudian supir truk yang berpakaian kaos berwarna abu-abu itu turun dan langsung melarikan diri masuk ke areal perkebunan sawit PT Sofindo Kebun Tanah Gambus
Terpisah, Kasat Lantas Polres Batubara, AKP Suprihanto P ketika dikonfirmasi melalui Kanit Laka Aiptu J Sihaloho mengatakan, korban bernama Surian (56), warga Dusun I Pondok Kresek, Desa Perkebunan Lima Puluh, Kecamatan Lima Puluh.
“Korban mengalami luka robek pada dada, bibir, tangan kanan. Kaki kanan korban remuk dan tewas di lokasi kejadian,” ungkap Sihaloho. (mom)