TASLABNEWS, ASAHAN – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Asahan, Taufik ZA berharap dengan pelaksanaan MTQ dan Festival Nasyid dapat menanamkan kesadaran untuk berprilaku sesuai nilai-nilai Al-Qur’an sekaligus menjaga dan menjamin kemurnian Al-Quran.
Hal tersebut disampaikan Sekda Asahan saat menghadiri sekaligus membuka pelaksanaan MTQ dan Festival Nasyid tingkat Kecamatan Aek Songsongan Tahun 2020 yang digelar di halaman kantor camat Aek Songsongan, Senin (27/1/2020).
Laporan Ketua Panitia, S Guntoro Rambe menyampaikan bahwa MTQ di Kecamatan Aek Songsongan diiikuti 118 peserta, yang terdiri dari Golongan Tartil Putra Putri berjumlah 17 peserta, Tilawah Anak-anak 18 peserta, Tilawah Remaja 17 peserta, Tilawah Dewasa 11 peserta, Hafiz 1 Zus 5 peserta, 5 Zus 2 peserta, 10 Zus Putra 2 peserta, Khotil Qur’an bagian Naskah 10 peserta, Khotil Qur’an bagian Hiasan Mushaf 5 peserta, Khotil Qur’an bagian Dekorasi 3 peserta, Syahril 9 group Putra Putri, Fahmil 8 group dan Nasyid 11 group.
Mewakili Bupati Asahan, Sekda mengatakan atas nama Pemerintah Kabupaten Asahan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menyelenggarakan kegiatan MTQ dan Festival Nasyid ini.
“Semoga kita dapat menanamkan kesadaran untuk berprilaku sesuai nilai-nilai Al-Qur’an sekaligus menjaga dan menjamin kemurnian Al-Qur’an itu sendiri,” ujar Taufik ZA.
“Betapa agungnya nilai-nilai keimanan yang terkandung didalam Al-Qu’ran. Oleh karena itu, Al-Qur’an sebagai kitab suci umat Islam ini selayaknya kita berkewajiban untuk mempelajari dan memahami secara mendalam isi dan makna yang terkandung didalamnya guna diamalkan serta dapat diaplikasikan dalam segala aspek kehidupan dengan sebenar-benarnya,” imbaunya.
Disampaikan Sekda Asahan, nasyid memiliki peran ganda yaitu sebagi wadah berkesenian dan media pencerahan. Nasyid diharapkan sebagai media kesenian akan mampu memenuhi sekaligus memacu kreatifitas masyarakat dan wadah menuangkan inovasi religi yang dapat dinikmati masyarakat.
“Kita berharap syair-syair yang dilanjutkan berfungsi sebagai sarana dakwa, mengajak masyarakat untuk melaksanakan ajaran agama sekaligus berpartisipasi dalam mensukseskan pembangunan masyarakat di Asahan,” terangnya.
Turut hadir pada kegiatan ini, Ketua MUI, Ketua imtaq, Camat Aek songsongan, Kapolsek, Koramil, pimpinan PTPN 3, Ketua PKK Kecamatan Aek songsongan, kades se-Kecamatan Aek songsongan dan seluruh peserta MTQ Dan Festival Nasyid. (mom)