TASLABNEWS, TANJUNGBALAI – Dalam rangka menyambut Hari Raya Imlek bagi umat pemeluk agama Budha, Polres Tanjungbalai gelar Apel Bersama di Lapangan Mako Polres Tanjungbalai, Kamis (23/1).
Apel bersama yang dipimpin bersama oleh Kapolres Tanjungbalai, AKBP Putu Yudha Prawira SIK MH, Walikota Tanjungbalai H M Syahrial SH MH, Dan Lanal TBA, Letkol Laut (P) Dafris mengambil thema, “Dengan Semangat Persatuan Kita Kokohkan Budaya Gotong Royong”.
Dalam bimbingan dan arahannya, pimpinan apel bersama mengatakan, gotong royong merupakan Budaya Nenek Moyang yang secara turun menurun dilaksanakan untuk mempererat tali persaudaraan diantara kita.
Oleh karena itu, lanjutnya, gotong royong kita laksanakan dalam rangka menjaga kerukunan antar umat serta menyambut Hari Raya Imlek bagi saudara kita yang beragama Budha.
“Harapan kami, dengan kegiatan Gotong Royong yang kita laksanakan sekarang ini ditempat ibadah seperti Vihara dan Klenteng yang ada di kota kita ini, dapat lebih mempererat rasa persaudaraan dan kerukunan antar umat beragama di Indonesia pada umumnya dan Kota Tanjungbalai pada khususnya,” ujar pimpinan Apel Bersama.
Usai pelaksanaan apel bersama tersebut, kegiatan dilanjutkan dengan melakukan gotong royong di Vihara dan Klenteng yang berada di Kecamatan Tanjungbalai Selatan, Kota Tanjungbalai.
Dalam pelaksanaan gotong royong yang mengedepankan solidaritas antar umat / lintas agama di Kota Tanjungbalai itu, membersihkan Vihara dan Klenteng yang ada di Kota Tanjungbalai dengan mengerahkan sarana transportasi roda empat milik Dinas Kebersihan dan Lingkungan Hidup Kota Tanjungbalai.
Adapun Vihara dan Klenteng yang menjadi lokasi gotong royong tersebut adalah Vihara Arya Santi di Jalan Veteran No 7, Vihara Tri Ratna di Jalan Asahan No 153, Vihara Bhakti Maitreyadi Jalan Mesjid No 4, Klenteng Tio Hai Bio di Jalan T Amir Hamzah dan Klenteng Dewi Samudra di Jalan Asahan.
Kegiatan tersebut dimulai pada pukul 08.40 Wib hingga pukul 11.00 Wib tersebut berlangsung dengan aman dan kondusif.
Dalam kegiatan tersebut juga diikuti oleh Asisten II Setdakot Tanjungbalai H Zainul Arifin, SE, Wakapolres Tanjungbalai Kompol Edi Bona Sinaga,SH, para PJU Polres Tanjungbalai, para Perwira Polres Tanjungbalai, personil Polres Tanjungbalai, personil TNI AD/AL, Ormas Lintas Agama, FKUB Kota Tanjungbalai, para Camat dan Lurah se Kota Tanjungbalai serta Kepala Lingkungan se Kecamatan Tanjungbalai Selatan. (ign/mom)