TASLABNEWS, Tim Faji arung jeram Sumut siap memberikan yang terbaik pada kejurnas arung jeram di Jambi. Terbukti, mereka mampu bersaing dengan tim dari pulau Jawa.
Repoli Manurung, Minggu (3/11) memaparkan, mereka punya strategi khusus dalam pertandingan hari ini.
“Bakal ada kejutan khusus di sungai yang ditampilkan anak-anak dari Sumut,” ucapnya.
Kejuaraan hari ini ada 2 kategori yang di sertakan. Diantaranya Sprint dan Head to Head. Faji Sumut ikut berkompetisi di kelas open man, Junior man, Youth Man dan Youth woman.
Diawal kejuaraan tim open man Sumut dalam kategori sprint berhasil meraih posisi ke empat, diikuti dengan junior man diposisi ketiga, Youth man diposisi ketiga dan Youth woman berada di posisi kedua.
Agus menambahkan ini bagian dari strategi untuk yang terbaik. Terbukti di kelas head to head, open man ini berhasil bersaing dengan tim besar dari pulau Jawa.
“Kita berhasil menempati posisi ketiga, junior man diposisi ketiga, Youth man diposisi ketiga dan Youth putri diposisi pertama,” ucapnya.
Masih ada 2 kategori lagi yang belum dipertandingan.
“Kita pasti beri yang terbaik untuk Sumatera Utara. Tunggu kejutan dari tim Sumatera Utara nantinya,” ucapnya. (Ril)