TASLABNEWS, ASAHAN-Bupati Asahan berjanji akan membangun rumah sakit modren dan memperjuangkan Universitan Asahan (UNA) menjadi universitas negeri.
Itu dikatan Surya saat acara silaturahmi dengan wartawan di pendopo rumah dinas bupati baru-baru ini.
Menurut Surya, untuk mengwujudkan rumah sakit modren di Asahan membutuhkan lahan.
Karena kondisi RSU HAMS Kisaran tidak memungkinkan lagi dijadikan RS Modren. Dimana lahan perparkiran menjadi salahsatu kendala.
“Makanya kita upayakan pelepasan lahan HGU untuk lokasi pembangunan RS modren nantinya. Mudah-mudahan upaya itu nantinya berhasil,” ucapnya.
Surya menambahkan, selain itu ia juga akan berusaha untuk menwujudkan cita-cita yang sudah lama yakni menegerikan UNA.
“Ya sata usahakan untuk menegerikan UNA. Tapi itu semuakan punya tahapan dan proses. Makanya saya harap rekan-rekan pers bisa membantu pemerintah untuk bersama memajukan Asahan,” ucapnya. (Syaf)