TASLABNEWS, LABURA – Dalam rangka memeriahkan hari Sumpah Pemuda ke 91, DPD KNPI Labuhanbatu Utara (Labura) menggelar live show baca puisi dan stand up comedy. Perlombaan yang diikuti peserta pelajar dan khalayak umum itu digelar di Aula Ahmad Dewi Syukur, Senin (28/10/2019).
Selain peserta dari Kabupaten Labuhanbatu Utara, lomba juga diikuti peserta dari luar Kabupaten Labura, seperti Tanjungbalai, Labuhanbatu. Setelah melalui tahapan audisi, pada babak final menyisakan masing- masing 7 peserta dari lomba baca puisi dan stand up comedy.
Perlombaan yang mengambil tema Klimahs (kritik langsung informasi masyarakat apresiasi harapan dan saran), itu diikuti puluhan peserta. Sesuai dengan tema, peserta menyajikan materi berupa kritikan.
Ketua DPD KNPI Labura, Hendri Yanto Sitorus SE dalam sambutan pembukaan perlombaan, mengajak kaum muda untuk meningkatkan kapasitas pengetahuan dan sumber daya.
Selain itu, katanya pemuda juga harus berpikir positif dan memiliki inovasi.
“Selain mengkritik, pemuda juga harus bisa memberi saran dan perbaikan untuk kemajuan Labura dan Indonesia,” ujar Hendri Yanto yang juga Bendahara Karang Taruna Sumatera Utara.
Berdasarkan kriteria penilaian, yakni kreativitas materi, attitude dan kesesuaian materi, panitia memutuskan
Rizky Rivaldi peserta dari Tanjungbalai keluar sebagai juara pertama stand up comedy.
Kemudian juara dua diraih Bastian Samosir, disusul Iqbal Khan juara ketiga dan juara harapan satu diraih Roma Doli.
Untuk lomba baca puisi, juara pertama diraih Ulfa Chaniago, disusul Shafiyahtuzahra sebagai juara kedua. Sedangkan juara ketiga, juara harapan satu dan harapan dua masing- masing diraih Dina Sirait, Ayulika dan Khairunisa Hasibuan. (cad/mom)