TASLABNEWS, ASAHAN – Dalam rangka kesiapan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan untuk mendukung penyelenggaraan satu data Indonesia, Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Asahan me-Launching dan Sosialisasi Aplikasi Asahan Satu Data (ASADA).
Kegiatan yang bertempat di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Selasa (29/10/2019), dihadir Kepala Dinas, Sekretaris dan Kepala Bidang IT Kominfo Kabupaten Asahan, OPD, Camat dan tamu undangan lainnya.
Laporan Panitia yang disampaikan Kepala Seksi Sarana Prasaran Informasi Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Asahan, Riris Kusmiyati SKom mengatakan kegiatan yang dilangsungkan selama 1 hari ini bertujuan untuk meningkatkan pelayan publik melalui pemenuhan kebutuhan data bagi masyarakat.
“Memperbaiki dan meningkatkan kualitas tata kelola data pemerintah melalui aplikasi berbasis web, sehingga diperoleh data yang akurat, mutakhir, terpadu, dapat dipertanggungjawabkan, mudah diakses dan dibagipakaikan,” tutur Riris saat menyampaikan tujuan kegiatan.
Sementara itu, arahan dan bimbingan Bupati Asahan melalui Kepala Dinas Kominfo, Rahmad Hidayat Siregar SSos MSi menguraikan bahwa Pemkab Asahan telah membangun aplikasi/program Asahan Satu Data (ASADA), yang merupakan tindak lanjut atas keluarnya Peraturan Pemerintah No 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia.
“Dalam rangka peningkatan kemampuan pemerintah dalam pelayanan publik secara periodik, aplikasi Asada ini dapat disempurnakan dan disosialisasikan kepada publik serta mudah diakses, sehingga pada waktu mendatang dapat dibuka dan didownload melalui telephone genggam publik,” harap Bupati Asahan yang disampaikan Rahmad Hidayat.
Sedangkan pemateri dalam kegiatan Launching dan Sosialisasi Aplikasi Asahan Satu Data (ASADA) itu, Kepala Bidang IT Dinas Kominfo Kabupaten Asahan, Asahan Zulkarnain SE MSi. (mom)