TASLABNEWS, SIMALUNGUN-Seluruh Calon Pengurus Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC PP) Kabupaten Simalungun diwajibkan hadir dalam silaturahim dan finalisasi MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Periode 2019-2023, Sabtu, (7/9) sekira pukul 12.00 Wib sampai selesai.
Kegiatan dilaksanakan di Restoran Internasional Jalan Gereja Kota Pematangsiantar.
Itu dikatakan Ketua MPC PP Simalungun Elkananda Shah kepada taslabnews, Senin (2/9).
Elkananda mengatakan, kegiatan ini merupakan tindaklanjut hasil MUSCAB Ke XIV MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun dan hasil – hasil Rapat Tim Formateur.
“Maka dengan ini DIWAJIBKAN kepada seluruh Calon Pengurus MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Periode 2019-2023 untuk hadir.
Elkananda menambahkan, para peserta diwajibkan memakai Uniform (pakaian/seragam PP).
“Sekali Layar Terkembang Surut Kita Berpantang,” ucap Elkananda.
Sementara Sabar Sirait menambahkan, ada 135 nama calon pengurus yang diharapkan kehadiranya pada acara tersebut.
“Kepada kakanda dan rekan juang, mohon melihat lampiran nama-nama dan saling mengabari agar seluruhnya bisa hadir,” ucapnya.
“Karena pertemuan ini penting bagi kita untuk finalisasi calon pengurus MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun, terimakasih,” tambahnya. (Syaf)