TASLABNEWS, TANJUNGBALAI –Usai nyimeng atau menghisap ganja, Dedi Arsandi (25) dan Hendi Permana (22), keduanya warga Kelurahan TB Kota II, Kecamatan Tanjungbalai Selatan, langsung mendekam di ruang tahanan Polres Tanjungbalai.
Kedua tersangka saat diamankan di Sat Res Narkoba Polres Tanjungbalai. |
Kedua pemuda tersebut diciduk petugas Tim Opsnal Narkoba Polres Tanjungbalai saat berdiri di Jalan Mangga, Kelurahan TB Kota II, Kecamatan Tanjungbalai Selatan, Kota Tanjungbalai, Senin (15/7) sekira pukul 17.30 WIB.
Kapolres Tanjungbalai, AKBP Irfan Rifai SH SIK MM yag dihubungi melalui Kasatres Narkoba, AKP Adi Haryono SH, Selasa (16/7), membenarkan penangkapan tersebut.
Katanya, kedua pemuda itu ditangkap berdasarkan laporan warga yang mengaku resah karena kedua tersangka yang sering ngisap ganja atau nyimeng di kawasan tersebut.
“Usai mendapat laporan dari masyarakat, petugas Opsnal Narkoba Polres Tanjungbalai langsung bergerak menuju lokasi guna melakukan penyelidikan,” urai Adi.
Dilanjutkannya, setibanya dilokasi, petugas melihat kedua tersangka sedang berdiri di Jalan Mangga, Kelurahan TB Kota ll, Kecamatam Tanjungbalai Selatan, Kota Tanjungbalai, tidak jauh dari kediamannya.
Barang bukti yang berhasil diamankan di dari kedua tersangka. |
Tanpa mendapatkan perlawanan berarti, petugas berhasil mengamankan kedua pemuda tersebut dan kemudian dilakukan penggeledahan badan.
Dari penggeladahan terhadap tersangka Dedi Arsandi petugas menemukan 1 bundelan kertas putih yang didalamnya berisi daun ganja.
Kepada petugas, Dedi Arsandi mengaku, bahwa dia bersama Hendi Permana baru saja selesai menghisap ganja atau nyimeng.
“Pengakuan mereka, daun ganja kering tersebut mereka beli dari seorang lelaki berinisial RD, warga Kelurahan Pulau Simardan Kecamatan Datuk Bandar Timur, Kota Tanjungbalai yang hingga saat ini masih dalam pencarian,” terang AKP Adi Haryono SH.
Menurut AKP Adi Haryono SH, satu bundel daun ganja kering tersebut adalah sisa dari daun ganja kering yang telah mereka pergunakan.
Berita lainnya:
Adi menambahkan, selain mengamankan 1 bundel ganja kering dengan berat kotor 2,78 gram, pihaknya juga mengamankan uang tunai senilai Rp120.000 dan 2 unit handphone dari kedua tersangka sebagai barang bukti.
“Kini, kedua pemuda telah mendekam di ruang tahanan Sat Res Narkoba Polres Tanjungbalai untuk penyelidikan lebih lanjut,” tegas AKP Adi Haryono SH.(ign/mom)