TASLABNEWS, ASAHAN – Sebagai Inspektur upacara pada HUT Bhayangkara ke 73, Plt Bupati Asahan dalam membacakan pidato Presiden Republik Indonesia, Ir H Joko Widodo mengapresiasi seluruh anggota Polri atas kinerja dan tanggung-jawabnya yang telah dibuktikan kepada masyarakat, bangsa dan negara.
Plt Bupati Asahan memotong nasi tumpeng dan memberikan kepada Kapolres Asahan, AKBP Faisal Napitupulu. |
Upacara yang diadakan di Lapangan Adhi Pradana Polres Asahan, Rabu (10/07/2019), dihadiri Kapolres Asahan, Dandim 0208 Asahan, Kajari Asahan, Ketua Pengadilan Negeri Kisaran, Danlanal Tanjung Balai Asahan, Sekretaris Daerah Asahan dan Ketua OKP.
“Situasi dalam negeri sepanjang tahun 2018 dan 2019 terpelihara dengan baik. Polri dan TNI telah mengamankan seluruh perhelatan internasional yang diselenggarakan pemerintah,” ujar Presiden RI yang dibacakan Surya.
Presiden berharap capaian tersebut jangan membuat institusi Polri cepat berpuas diri. Hal itu harus jadi motivasi untuk meningkatkan kinerja memberikan pelayanan terbaik buat masyarakat.
“Terorisme dan radikalisme serta penyebaran berita bohong dan ujaran kebencian menjadi potensi ancaman mengganggu stabiltas keamanan, kerukunan, persatuan dan kesatuan bangsa kita,” kata Joko Widodo.
Usai pelaksanaan upacara, Plt Bupati Asahan bersama unsur Forkopimda Kabupaten Asahan yang hadir, memotong nasi tumpeng dan memberikannya kepada Kapolres Asahan.(mom)