TASLABNEWS, PALAS-Hisap ganja di depan rumah warga, oknum polisi di Padang Lawas diringkus
Satresnarkoba Polres Tapsel, Rabu (3/7/2019) sekira pukul 13.45 Wib. Sementara teman tersangka berhasil kabur.
Oknum polisi di Palas yang hisap ganja. |
Informasi diperolah tersangka AHH (32) warga Jalan P Kemerdekaan Perum Griya Sarina, Kelurahan Padangmatinggi, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan Kota Padangsidimpuan.
Tersangka diringkus di Lingkungan II, Kelurahan Pasar Gunungtua, Kecamatan Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara.
BACA BERITA LAINNYA:
Mobil yang Ditumpangi Anggota DPRD Tanjungbalai Tabrakan di Tol Belmera Tanjung Morawa
Penangkapan Tersangka Sabu di Lubuk Palas Asahan, 2 Ditembak 1 Orang Tewas
Akibat Puntung Rokok, 3 Rumah di Langkat Terbakar, Ini Videonya
“Tetsangka kita amankan dari depan rumah salah satu warga setempat. Dari tangan tersangka kita temukan barang bukti 1 bungkus kertas timah rokok yang didalamnya diduga berisikan ganja seberat 0,47 Gram,” ujar Kasat Narkoba Polres Tapsel AKP Zulfikar SH, Jumat (5/7/2019)
Menurut Kasat, kronologi penangkapan berawal saat Personil Satresnarkoba Polres Tapsel sedang melaksanakan tugas patroli dan melihat dua orang pria dengan gerak-gerik yang mencurigakan
“Merasa curiga personil pun mendekati keduanya yang sedang duduk di depan rumah warga. Melihat kedatangan petugas, salah seorang diantaranya melarikan diri dan tersangka AHH berhasil diamankan dan setelah dilakukan pemeriksaan disekitar tempat kedua laki-laki tersebut duduk ditemukan barang bukti narkotika jenis ganja,” ucapnya.
Selanjutnya tersangka berikut barang bukti dibawa ke Sat Resnarkoba Polres Tapsel guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. (smc/int/syaf)