TASLABNEWS, ASAHAN —Entah apa yang ada dipikiran Rosmawati (37) warga Aek Kuasan, Asahan. Diduga akibat penyakitnya yang tak kunjung sembuh, ia nekad mengakhiri nyawanya dengan cara gantung diri, Senin (24/6) sekitar pukul 16.00 WIB sore. Suami korban lah yang pertama kali menemukan korban tewas tergantung.
Jenazah korban saat dievakuasi. |
Informasi diperoleh, korban merupakan warga Dusun IV, Desa Alang Bon bon, Kecamatan Aek Kuasan, Kabupaten Asahan.
Korban ditemukan tewas tergantung di dalam kamarnya.
Suami korban, Andre Pratama Silaen (37) menemukan jasad istrinya yang sudah membujur kaku dengan posisi tergantung di dalam kamarnya.
BERITA MENARIK LAINNYA:
Istri Pejabat Pemkab Palas Dibunuh di Rumahnya, Suaminya Terluka
Saat itu Andre pulang kerja kemudian masuk kedalam rumah dan memanggil korban. Karena tidak ada jawaban dari korban, kemudian Andre mencarinya dan menemukan istrinya di dalam kamar.
Korban terlihat di atas tempat tidur sudah tergantung dan tidak bernyawa lagi.
“Baru pulang kerja aku, kupanggil-panggil istriku tidak ada jawaban, kucari sekeliling rumah, begitu ku buka pintu kamar kutengok dia (korban) sudah tewas tergantung,” ujar Andre kepada awak media.
Di tempat kejadian, Andre juga menemukan sepucuk surat yang ditulis oleh istrinya sebelum meninggal yang berisikan “maaf kan aku bang aku sudah gak tahan lagi atas penyakit yg aku derita selama ini ”
“Sudah lama sakit istriku , makanya terkejut aku dia lakukan ini, gak nyangka aku,” ucap Andre dengan penuh kesedihan
Kapolsek Pulau Raja, AKP AR Manurung yang mengatakan pihaknya telah menerima laporan dari masyarakat bahwa ada penemuan jasad dengan posisi gantung diri dan saat ini jasad korban masih dilakukan visum di puskesmas terdekat.
“Ada laporan dari masyarakat bahwa ada penemuan jasad wanita dengan posisi gantung diri, mayat wanita itu di temukan oleh suaminya yang diduga saat ini kematiannya dikarenakan frustasi akibat sakit yang berkepanjangan dan saat ini jasad korban sudah kami amankan untuk dilakukan visum,” ucapnya. (Asc/int/syaf)