TASLABNEWS, SIMALUNGUN –Jasad pria yang sudah membusuk, belakangan diketahui bernama Adol Jeremin Sinaga, ditemukan di dalam rumah di kompleks Yayasan Pemakaman Tionghoa, Rabu (12/6/2019), sekira pukul 16.00 Wib.
“Penemuan mayat ini berawal dari kecurigaan warga, Nandar saat menggembalakan kambing-kambing miliknya di sekitar kawasan kompleka tersebut,” tutur Kanit Reskrim Polsek Serbalawan, Ipda Fritsel G Sitohang.
Saat itu, Nandar mencium aroma tak sedap dari area pemukiman Yayasan Pemakaman Tionghoa.
Karena curiga, Nandar melapor kepada warga bernama Supianto.
Karena curiga, Nandar melapor kepada warga bernama Supianto.
Kemudian keduanya menyampaikan hal tersebut kepada Ketua Yayasan Pemakaman Tionghoa dan kepala lingkungan (Kepling) setempat.
Oleh Kepling, kecurigaan itu dilaporkan ke Polsek Serbalawan, yang tiba di lokasi beberapa saat kemudian.
Setelah polisi melakukan pemeriksaan, akhirnya ditemukan sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki dengan posisi telungkup dalam keadaan sudah membusuk di dalam rumah komplek pemakaman.
“Tepatnya di balik pintu rumah. Jasad korban ditemukan hanya menggunakan celana pendek warna abu-abu,” kata Fritsel.
Polisi kemudian melakukan olah TKP dan ditemukan identitas mayat pria itu, bernama Adol Jeremin Sinaga (62).Korban diketahui bermukim di rumah dalam komplek pemakaman itu sejak 2007.
Menurut pihak keluarga, Nasib Aket (62), yang bekerja sebagai karyawan yayasan pemakaman, Adol memang mengidap penyakit paru, karena sering kali mengeluh sesak di bagian dada.
Baca Berita Lainnya:
“Posisi mayat ini berada di dalam rumah dan dalam keadaan tengkurap. Kita belum bisa memperkirakan berapa lama korban meninggal dunia,” imbuh Fritsel.
“Keluarga korban menyatakan menerima dan meminta tidak dilakukan otopsi dengan membuat surat pernyataan,” pungkasnya.(int/mom)