TASLABNEWS, LABURA– Unit Reskrim Polsek Kualuh Hulu, Jumat (24/5) sekira pukul 01.00 WIB membekuk tersangka narkoba berinisial JT (33).
Tersangka narkoba di Siantar. |
Kapolsek Kuakuh Hulu AKP Asmon Bufitra SH melalui Kanit Reskrim Ipda Gunawan Sinurat, SH MH mengatakan, pelaku dibekuk setelah pihaknya mendapat informasi dan melakukan penyelidikan di lapangan.
Setelah dilakukan penyelidikan dan pengembangan, tim Unit Reskrim Polsek Kualuh Hulu menangkap pelaku. Tim yang dipimpin Kanit Reskrim Ipda Gunawan Sinurat SH menyita barang bukti 6 bungkus plastik klip diduga berisi narkoba jenis sabu. Selain itu, tim juga menemukan 1 buah bong dan 1 buah kaca pirex milik pelaku.
“Pelaku kerap melakukan transaksi narkoba di Dusun Kampung Tengah, Desa Tanjung Pasir,” jelas Kanit Reskrim.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya pelaku dimasukkan ke dalam sel tahanan Polsek Kualuh Hulu. (Cad/syaf)