TASLABNEWS, ASAHAN–Satu dari empat orang tersangka penuruan ditembak personel Unit Jahtanras Satreskrim Polres Asahan.
Tersangka pencurian di Asahan yang ditembak. |
Kasat Reskrim Polres Asahan, AKP Ricky Pripurna Atmaja mengatakan, keempatnya diamankan dari laporan warga yang kehilangan sebuah dompet dari dalam rumahnya.
BACA BERITA LAINNYA:
Dirreskrimsus Poldasu: Bupati Labura dan Labusel Bisa jadi Tersangka
Dompet berisikan uang tunai Rp300 ribu, 1 lembar ATM BRI, 2 lembar SIM, KTP, STNK sepeda motor, serta STNK mobil pick up milik pelapor, Rabu (3/4).
Ricky menuturkan pengungkapan ini bermula dari diamankan seorang wanita atas nama Lily Purnama Dewi di Jalan Kartini Kisaran, Kamis (25/4).
Dari penangkapan Lily, lanjut Ricky, pihaknya mendapatkan tiga nama pelaku lainnya masing-masing Dedi, Yopi, dan Ucok. Ketiga pelaku tersebut merupakan warga Kisaran Asahan.
Dari sini, petugas meringkus Dedy, Sabtu (27/4). Petugas terpaksa memberikan tindakan tegas terukur terhadap Dedy karena dia berusaha kabur saat akan diamankan.
Selanjutnya, Minggu (28/4), tim kembali melakukan pengembangan hingga akhirnya meringkus Ucok dan Yopi.
“Keempat orang pelaku dijerat dengan pasal yang berbeda sesuai peran pelaku masing-masing,” bebernya. (Mjc/int/syaf)