TASLABNEWS, ASAHAN–Aksi coret-coret dan berkumpul di jalan raya pabrik benang Kisaran Barat, Kabupaten Asahan, para pelajar SMA di Asahan, Senin (8/4/2019) dibubarkan polisi.
Aksi corat coret baju pelajar di Asahan. |
Aksi coret baju yang dilakukan para pelajar itu membuat kemacetan di badan jalan, sehingga mengganggu arus lalu lintas (lalin).
BERITA LAINNYA:
Kasat Lantas Polres Asahan AKP Rusbeny membenarkan pihaknya mengambil tindakan untuk melakukan penertiban terhadap para pelajar.
“Kita menyayangkan hal ini, kita mengimbau kepada para pelajar agar tidak melakukan aksi coret-coret dan menganggu arus lalu lintas. Kita tau para pelajar itu merupakan generasi bangsa,” ujar AKP Rusbeny.
Pantauan wartawan, ratusan pelajar lari lintang pukang saat melihat kehadiraan personel Polres Asahan. (mjc/int/Syaf)