TASLABNEWS, ASAHAN – 15.037 murid SD/MI sederajat menjalani Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) yang berlangsung selama 3 hari berturut-turut.
“Peserta USBN dari SD Negeri sebayak 11.781 murid dari 393 sekolah. Sedangkan dari SD Swasta sebanyak 3.256 murid dari 119 sekolah,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Asahan, Sofyan MPd.
Sofyan menambahkan, USBN untuk murid SD dilakukan dengan Sistem Ujian Nasional Keryas dan Pensil (UNKP).
Terpisah, Sekretaris Dinas Pendidikan, Pardamean Sitorus menyebutkan pelaksanaan UNBK, mata pelajaran yang diujikan pada hari pertama, Senin (22/4/2019), Bahasa Indonesia dengan jumlah soal sebanyak 45 soal terdiri dari 40 soal pilihan ganda dan 5 soal uraian.
Berita Lainnya:
“Pada hari, Selasa (23/4/2019) mata pelajaran yang diujikan adalah Matematika dengan soal sebanyak 35 soal terdiri dari 30 soal pilihan berganda dan 5 soal uraian,” ujarnya.
Dilanjutkannya, di hari ke tiga, Rabu (24/4/2019) mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dengan jumlah 40 soal terdiri dari 35 soal pilihan berganda dan 5 soal uraian.
“Waktu yang disediakan untuk menyelesaikan soal-soal masing-masing mata pelajaran yang diujikan, 120 menit,” ujar Pardamen sembari menyebutkan untuk USBN susulan akan digelar pada 26 April 2019 hingga 30 April 2019.(mom)