TASLABNEWS, TANJUNGBALAI – Walikota Tanjungbalai ingatkan seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemko Tanjungbalai agar senantiasa berusaha meningkatkan ethos atau semangat kerja.
Walikota Tanjungbalai H M Syahrial didampingi Perwakilan PT Inalum, foto bersama usai menyerahkan Piagam Penghargaan. |
Hal itu diungkapkan Walikota H M Syahrial SH MH saat memimpin upacara Apel Gabungan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungbalai di halaman Kantor Walikota Tanjungbalai, Senin (4/2) pagi.
Dalam amanahnya itu, Walikota Tanjungbalai ini juga mengimbau kepada seluruh OPD untuk merapatkan barisan, bahu-membahu membangun Kota Tanjungbalai dalam Jalinan Tali Persaudaraan dan Rasa Solidaritas.
Hadir dalam upacara apel gabungan tersebut antara lain Wakil Walikota Drs H Ismail, Pj Sekda Hj Halmayanti SH, para Asisten, Staf Ahli, pimpinan OPD, Camat, Lurah, ASN dan Kepala Lingkungan se Kota Tanjungbalai.
BACA BERITA LAINNYA:
“Beberapa poin penting bagi setiap OPD dalam mewujudkan kemandirian dan pembangunan di Kota Tanjungbalai adalah dengan merubah Pola Pikir dan Perilaku dari Aparatur Pemerintah, tidak untuk dilayani melainkan untuk melayani juga senantiasa mengedepankan ethos kerja.
Dalam menjalankan tugas, senantiasa harus Tertib Administrasi Pemerintahan, Pembangunan dan Pengelolaan Administrasi Keuangan yang Transparan dan Akuntabel.
Demikian juga kepada seluruh Kepala Lingkungan selaku ujung tombak dari Pemerintahan, harus senantiasa menjadi panutan atau tauladan bagi masyarakat, serta tanggap dalam menyikapi setiap permasalahan yang berkembang ditengah-tengah masyarakat.
Seluruh Aparatur Pemerintah harus sungguh-sungguh bekerja serta senantiasa mengambil peran walau sekecil apapun itu, guna memberikan kontribusi bagi Pemerintah Kota Tanjungbalai,” ujar M Syahrial.
Walikota juga menyampaikan harapannya, agar seluruh OPD betul-betul serius dalam pengeleloaan APBD seperti Pengadaan Barang dan Jasa, Dana Bansos, Dana Operasional serta tidak disalahgunakan.
Dalam kesempatan tersebut, dengan didampingi Wakil Walikota Drs H Ismail dan Perwakilan dari PT Inalum, Walikota juga menyerahkan Piagam Penghargaan Hasil Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Kota Tanjungbalai Tahun 2018 dari Kemenpan RB dengan hasil “B” serta 1 Unit Dump Truck Pengangkut Sampah dari dana CSR PT Inalum tahun 2018 kepada OPD terkait. (ign/syaf)