TASLABNEWS, ASAHAN – Banjir yang melanda Dusun III/IV Desa Perkebunan Hessa, Sei Dadap, Asahan menjadi perhatian Kapolsek Simpang Empat, AKP Raymond Hutagalung. Bersama Forkopincam Simpang Empat dan Asisten serta Mandor PTPN III Sei Dadap, AKP Raymon GM Hutagalung mendatangi dan mengecek lokasi banjir tersebut, Rabu (24/10) sekira pukul 13.30 Wib.
Lokasi Banjir di Dusun III/IV Desa Perkebunan Hessa, Sei Dadap, Asahan. |
AKP Raymon GM Hutagalung menyebutkan tingginya intensitas curah hujan, menyebabkan debit air Sungai Dadap meningkat sehingga menggenangi jalan umum sepanjang 40 meter, dengan ketinggian air diperkirakan 30 cm dari permukaan jalan.
“Kami mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada. Karena seringnya tingkat curah hujan yang tinggi, tidak menutup kemungkinan debit air sungai akan naik hingga menggenangi daerah perumahan” ujar AKP Raymond Hutagalung.
Kapolsek Simpang Empat, AKP Raymond GM Hutagalung di lokasi banjir yang mulai surut. |
Kapolsek juga mengatakan pihaknya akan selalu berkoordinasi dengan pihak Kecamatan, Koramil, BNPB dan Pemkab Asahan untuk mencari solusi menanggulangi permasalahan banjir ini.
Sedangkan Camat Simpang Empat Armansyah mengatakan akan mencari solusi untuk mengatasi banjir langganan ini, dengan mengajukan permohonan kepada Pemkab Asahan agar membangun benteng penahan air agar perumahan penduduk tidak terkena banjir. (ril/mom)