TASLABNEWS, TANJUNGBALAI– Seorang bocah bernama, Ari Anggara (9), di Kota Tanjungbalai, Rabu (29/8) sekitar pukul 14.00 Wib hanyut di Sungai Silau.
Masyarakat, petugas Basarnas dan Satpol Air Tanjungbalai sedang melakukan pencarian, Rabu (29/8). |
Informasi diperoleh, saat itu korban tidak memperhatikan air di Hulu Sungai Silau sudah mulai naik pasang. Tidak menunggu lama, tubuh bocah kelas III sekolah dasar (SD) warga Gang Kamboja (Gang Tarondam), Jalan Alteri, Kelurahan Sirantau, Kecamatan Datuk Bandar, Kota Tanjungbalai ini terbawa arus Sungai Silau.
Sementara, anak-anak yang lain langsung menyelamatkan diri sambil menjerit minta tolong. Akan tetapi, saat warga setempat datang untuk menolong, tubuh bocah malang ini sudah tidak kelihatan lagi.
BACA BERITA MENARIK LAINNYA:
https://www.taslabnews.com/2018/08/2018-penderita-hiavaids-di-asahan-49.html?m=0
https://www.taslabnews.com/2018/08/dua-pelaku-curanmor-di-batubara.html?m=0
https://www.taslabnews.com/2018/08/hingga-agustus-2018-penderita-dbd-di.html?m=0
https://www.taslabnews.com/2018/08/kena-ott-ketua-pn-medan-lagi-tangani.html?m=0
http://www.taslabnews.com/2018/08/2018-penderita-hiavaids-di-asahan-49.html?m=0
https://www.taslabnews.com/2018/08/penerima-mandat-iwo-asahan-batubara.html?m=0
https://www.taslabnews.com/2018/08/irt-asyik-nyabu-dengan-tetangga-diciduk.html?m=0
https://www.taslabnews.com/2018/08/tangani-kasus-penganiayaan-majelis-pn.html?m=0
https://www.taslabnews.com/2018/08/gereja-hki-martoba-dan-7-rumah-warga-di.html?m=0
https://www.taslabnews.com/2018/08/rumah-warga-di-sei-dadap-asahan.html?m=0
Bocah malang yang merupakan anak dari teman dari anak pasangan suami istri Koling (35) dan Imay (33) ini diduga terseret arus sungai.
Walaupun masyarakat berusaha mencari dengan menyelam ke Sungai Silau, namun tubuh dari Ari Anggara tidak juga ditemukan. Bahkan, saat petugas Basarnas dan Satpol Air Tanjungbalai tiba di lokasi, bocah malang ini tidak juga ditemukan.
Hingga berita ini dibuat pada pukul 18.00 Wib, bocah malang ini belum juga ditemukan. Karena sudah sore pencarian akan dihentikan sementara dan akan dilanjutkan, Kamis (30/8). (ign/syaf)
: