TASLABNEWS, SIANTAR-Kecelakaan lalulintas terjadi Jalan Lintas Siantar – Parapat KM 4,5 depan UD Pariama, Kelurahan Naga Huta, Kecamatan Siantar Marimbun, Kota Pematangsiantar. Pailia Patricia Damanik (3) tewas ditabrak truk, Rabu (25/7) sekira pukul 15.00 Wib.
Jenazah bocah 3 tahun yang tewas ditabrak truk. |
Peristiwa tragis itu terjadi lantaran sang bocah mengejar pengasuhnya yang menyeberang jalan.
Informasi diperoleh, awalnya bocah malang itu bersama pengasuhnya dan adiknya yang masih bayi.
Namun, karena ada keperluan, pengasuh yang belum diketahui identitasnya tersebut hendak menyeberang jalan dengan menggendong adik korban. Pengasuh itu kemudian meminta Patricia agar menunggu dan tidak ikut menyeberang.
Saat pengasuhnya itu sudah menyeberang membawa adiknya, tiba-tiba saja, Patricia menyusul mengejar dari belakang tanpa sepengetahuan pengasuhnya.
Saat bersamaan, truk Colt Diesel, BK 8370 TD, yang dikemudikan Subandi (42), warga Huta Andarasih Parbalongan, Kecamatan Tanah Jawa, Simalungun melaju dari arah Parapat menuju Kota Siantar.
Meski sang sopir berupaya mengerem, tabrakan tetap tak terhindarkan. Braakkk…! Bocah itu pun langsung terpental beberapa meter.
“Tadi menyeberang jalan pengasuhnya sambil menggendong anak-anak (adik Patricia). Mungkin, karena tak mau ditinggalkan, dia mengejar pengasuhnya itu yang sudah menyeberang duluan,” tutur seorang warga yang berada di lokasi kejadian.
Sementara itu, sopir Colt Diesel yang gugup begitu mengetahui telah menabrak seorang balita, berusaha melarikan diri lantaran takut diamuk massa. Melihat itu, warga sekitar langsung mengejar sang sopir dan mengamankannya.
Tak lama kemudian, Kanit Laka Sat Lantas Polres Siantar, Aiptu James Situmorang bersama personelnya, tiba di lokasi dan mengevakuasi jasad sang bocah. Setelah melakukan olah TKP, truk bersama sopir langsung diamankan ke Kantor Sat Lantas Polres Siantar. (syaf/mjc/int)