TASLABNEWS, TANJUNGBALAI – Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungbalai terima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Belanja Daerah Pemko Tanjungbalai TA. 2017 dan Laporan Pemantau Tindak Lanjut Rekomendasi Hasil Pemeriksaan BPK RI Perwakilan Sumatera Utara).
Walikota Tanjungbalai M Syahrial menerima LHP dari BPK RI Perwakilan Sumut. |
LHP tersebut diserahkan langsung oleh Kepala BPK RI Perwakilan Sumatera Utara Dra Vincentia Moli Ambar Wahyuni, MM.Ak kepada Walikota H M Syahrial,SH,MH dan Ketua DPRD Kota Tanjungbalai Bambang Heryanto SE di Gedung BPK RI Perwakilan Sumatera Utara do Jalan Imam Bonjol, Medan, Jumat (29/6).
“Kami berharap, laporan hasil pemeriksaan ini segera di tindak lanjuti sebelum tahun anggaran (TA) 2018 berakhir,” harap Kepala BPK RI Perwakilan Sumut Vincentia Moli Ambar Wahyuni.
Menanggapi hal tersebut, Walikota Tanjungbalai H M Syahrial, SH, MH mengucapkan terimakasih kepada BPK RI Perwakilan Sumut karena telah melakukan pemeriksaan tersebut. Katanya, pemeriksaan tersebut sangat membantu kepada Pemko Tanjungbalai dalam melakukan koreksi atas kinerja yang dilakukan selama ini.
“Saya juga mengucapkan terima kasih atas pemeriksaan yang telah dilakukan oleh BPK RI Perwakilan Sumut karena sangat membantu kami untuk melakukan perbaikan kinerja. Kami juga berharap, agar BPK RI Perwakilan Sumut tidak pernah bosan menerima kami untuk berkonsultasi,” kata Walikota Tanjungbalai H M Syahrial, SH, MH.
Untuk diketahui, BPK RI Perwakilan Sumatera Utara memberikan opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) dalam Laporan Hasil Pemeriksaan
Badan Pemeriksa Keuangan (BPK RI) Perwakilan Sumatera Utara terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Pemko Tanjungbalai Tahun Anggaran (TA) 2017. Selain Pemko Tanjungbalai, BPK RI Perwakilan Sumatera Utara juga menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) TA 2017 kepada Pemkab Batubara dan Pemkab Nias Utara.
Hadir juga dalam penerimaan LHP tersebut Kepala BPKAD H Irwan Sakti Nasution, Kepala Inspektorat Susanto SE, Sekretaris DPRD Muhammad Juni Lubis dan sejumlah pejabat lainnya. (ign/syaf)
Keterangan :
Kepala BPK RI Perwakilan Sumatera Utara Dra Vincentia Moli Ambar Wahyuni, MM.Ak kepada Walikota H M Syahrial,SH,MH dan Ketua DPRD Kota Tanjungbalai Bambang Heryanto SE di Gedung BPK RI Perwakilan Sumatera Utara do Jalan Imam Bonjol, Medan, Jumat (29/6).