TASLABNEWS, TAPUT- JTN (23) pegawai salah satu BUMN yang menjadi otak pelaku pembobolan anjungan tunai mandiri (ATM) BRI Silangit, Tapanuli Utara (Taput) ditangkap personel Polres Taput.
Kapolres taput AKBP Horas Marasi Silaen SPsi Mpsi melalui Kasubbag Humas Aiptu W Baringbing SH membenarkan peristiwa tersebut.
ATM BRI |
Informasi diperoleh tersangka merupakan warga Desa Aek Bolon, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa). Ia ditangkap petugas Polres Taput di belakang Kantor PLN Balige.
Dari tangan tersangka diamankan barang bukti 1 unit mobil avanza warna hitam nopol BK 1474 WF yang digunakan JTN dan komplotannya membongkar ATM BRI yang ada di depan Kampus UNITA.
Sebelumnya diberitakan, seorang tersangka lainnya, JT (20), warga yang sama-ditangkap terlebih dahulu di lokasi. Ia tertinggal 3 rekannya yang berhasil kabur.
Peristiwa pembongkaran ATM BRI tersebut terjadi Sabtu (7/4) sekira pukul 02.15 WIB. Ketika itu pihak kepolisian menerima laporan pembongkaran ATM BRI dari pihak sekuriti Kampus UNITA.
Karena merasa curiga dengan keberadaan sebuah mobil yang parkir di depan ATM, lalu sekuriti menghubungi Polsek Siborongborong. Petugas Polsek lalu menghubungi unit Sat Reskrim Polres Taput dan selanjutnya bersama-sama turun ke TKP.
Setelah petugas tiba di TKP, ternyata sebuah mobil Toyota Avanza parkir di dekat ATM, sedangkan dua orang berada di dalam ATM. petugas lalu menyergap komplotan penjahat yang ada di dalam ATM.
Mereka pada malam kejadian berangkat dengan membawa tabung gas elpiji 3 kg, pipas las, lakban, mancis dan alat-alat lain dengan mengendarai mobil Toyota Avanza warna hitam.
Dalam perjalanan menuju Silangit keempat pelaku sudah berbagi tugas. Setelah di TKP tersangka JT dan BS turun dari mobil dan masuk ke ATM.
Sedangkan dua orang temannya yang lain menunggu di dalam mobil.
Setelah masuk ke ATM, pelaku menutup CCTV yang ada di ATM dengan lakban lalu mulai membongkar ATM dengan cara mengelas bagian depan mesin ATM. (syaf/int)