TANJUNGBALAI– Warga di Km 5,5 Jalan Sudirman, Kelurahan Sijambi, Kecamatan Datuk Bandar, Kamis (02/3) malam sekira pukul 23.00 wib heboh. Warung nasi milik Muzhar (54) terbakar. Musibah kebakaran diduga diakibatkan keteledoran saat melakukan pengisian bensin eceran. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun akibat kejadian ini satu unit sepedamotor, TV, dan dua unit kulkas milik korban terbakar.
Informasi diproleh dari warga sekitar menyebutkan, kejadian berawal saat istri korban Sumiati
Marpaung menyuling minyak bensin ke dalam botol untuk dijual. Namun saat mengisi minyak ke dalam botol, tiba tiba PLN padam, kemudian Sumiati menghidupkan mancis gas untuk mencari lampu minyak.
Sehingga api dari mancis tersebut menyambar minyak bensin yang sedang dipindahkan ke dalam botol.
Sehingga terjadi kebakaran. Warga yang melihat kejadian tersebut berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Tidak berselang lama tiga unit mobil pemadam dari Pemko Tanjungbalai datang ke lokasi kejadian dan api dapat dipadamkan.
“Katanya ibu itu menyuling bensin ke dalam botol, tiba tiba lampu mati, jadi dihidupkanya mancis untuk mencari lampu. Mungkin pas menghidupkan mancis itu apinya menyambar ke bensin,” ujar Ucok warga sekitar yang ditemui awak koran ini.
Sementara itu Kapolres Tanjungbalai AKBP Tri Setyadi Arsono SIK didampingi Kasubbag Humas AKP Y Sinulingga mengatakan, belum bisa memastikan penyebab kebakaran. Dugaan sementara api berasal dari sebuah mancis gas yang menyambar bensin yang sedang disuling. Sehingga terjadi kebakaran.
“Akibat kejadian ini korban mengalami kerugian ratusan juta rupiah. Untuk penyebab kebakaran belum bisa kita pastikan dan masih dalam proses penyelidikan. Sementara lokasi kejadian telah kita amankan,” ujarnya. (Mag02/syaf)