BATUBARA– Akibat rem blong, sebuah truk tronton menyeruduk Bus PT Raja Perdana Inti (PT RAPI) di jalan lintas Sumatera (jalinsum) Batubara, Kamis (17/11) sore sekira pukul 17.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kaca depan truk pecah.
Kecelakaan itu terjadi saat Bus PT Rapi BK 7090 UA, yang dikemudikan sopir bermarga Sinaga hendak mendahului Truk Tronton BK 9887 BO yang dikemudikan Surianto (40), warga Aek Loba, Asahan. Setelah mendahului truk tronton tersebut, Bus PT Rapi mengurangi kecepatan karena kendaraan di depannya padat.
Namun sayang, Surianto, sopir Truk Tronton tak menduga akan hal itu. Nahas usaha Surianto (40) dengan melakukan rem mendadak sia-sia, karena rem saat itu tak berfungsi dan truknya terus melaju dan menabrak bagian belakang Bus PT Rapi.
Akibatnya, kaca bagian depan truk pecah. Kemudian mengalami kerusakan cukup parah pada bagian depannya.
Sementara bagian belakang Bus PT Rapi juga mengalami kerusakan akibat benturan itu. Tapi tak ada korban jiwa maupun korban luka-luka dalam peristiwa tersebut.
Namun kejadian itu sempat menjadi tontonan warga dan mengakibatkan kemacetan beberapa saat di jalinsum tepatnya di Desa Petatal, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batubara.
Hingga akhirnya petugas kepolisian Lalulintas Pos Lantas Sei Bejangkar datang ke lokasi dan mengevakuasi truk yang rusak dan mengatur jalannya lalu lintas.
‘’Dia kurang hati-hati dan remnya juga blong. Makanya langsung menabrak bus kami ini,” sebut sopir bus PT Rapi bermarga Sinaga.
Seorang penumpang bus PT Rapi bernama Refi (24) mengaku sempat kaget dengan peristiwa itu.
‘’Tadi saat jalan tiba-tiba saja mobil sempat goyang dan tersendat-sendat jalannya kami pikir bus kehabisan minyak. Rupanya bus kami ditabrak truk itu dari belakang. Para penumpang lainnya juga kaget dan bus kemudian langsung berhenti,” katanya. (wan/dro)